PT Asuransi Reliance Indonesia Bukukan Total Premi 2022 sebesar Rp 984,1 Miliar

Asuransi Reliance RUPST 2022

Jakarta, 31 Mei 2023 – PT Asuransi Reliance Indonesia (ARI) hari ini Rabu 31 Mei 2023 menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) tahun buku 2022 bertempat di Soho Westpoint, Jalan Macan Kaveling 4, Kota Kedoya, Jakarta Barat. RUPST dihadiri oleh para pemegang saham ARI yaitu PT Reliance Capital Management sebanyak 475.000 saham atau 95% dari seluruh saham. Dalam salah satu keputusannya RUPS menyetujui perolehan laba bersih Perseroan tahun buku 2022 sebesar Rp 11,9 miliar dibukukan sebagai Laba Ditahan.

Kinerja Perseroan Tahun Buku 2022

Armon Trifery, selaku Direktur Perseroan melaporkan kinerja Perseroan untuk Tahun Buku 2022 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Purwantono, Sungkoro & Surja dengan Pendapatan Premi mencapai Rp 984,1 miliar dengan Laba Bersih sebesar Rp 11,9 miliar.

Prospek Usaha Kedepan

Pada bagian lain, Wibisono Julianto Somad, selaku Direktur Perseroan juga melaporkan prospek usaha Perseroan kedepan, bahwa Perseroan akan meningkatkan digitalisasi Branding dan Promotion melalui aplikasi ReliDoc, Media Digital, dan Media Sosial lainnya.

Perseroan juga akan terus melakukan pendekatan kolaborasi antara Multifinance dan Dealer, selanjutnya melakukan campaign, pendekatan dan upaya persuasi kembali terhadap pemegang polis yang belum optimal dalam pemanfaatan fasilitas telemedicine melalui mobile application ReliDoc tak berbayar dan fasilitas rawat jalan tak berbayar pada jaringan Isomedik yang merupakan complimentary benefit sebagai upaya untuk mengelola klaim dengan lebih baik.

Sekilas Tentang ARI

ARI adalah salah satu perusahaan Asuransi Nasional yang terkemuka dengan produk Asuransi Kesehatan dan Asuransi Kendaraan. ARI merupakan bagian dari Reliance Capital Management Group (RCM), yaitu sebuah induk perusahaan jasa keuangan terintegrasi yang menyediakan solusi keuangan satu pintu untuk para nasabah, dengan cakupan portofolio diantaranya adalah investasi,  proteksi hingga pembiayaan.

Didirikan pada akhir tahun 2002, ARI telah menawarkan berbagai produk Asuransi, diantaranya produk Asuransi Kendaraan Bermotor (LI-Mo dan ReLI-Oto), Asuransi Kesehatan, Asuransi Perlindungan Kecelakaan (PA ReLIku), Asuransi Pengangkutan, Asuransi Harta Benda dan lain-lain. Sebagai bentuk komitmen, ARI juga mempersembahkan beberapa program unggulan seperti ReliDoc, Reli Priority, Reli Monic, dan lainnya.

Pada tahun 2007 ARI melengkapi produknya dengan menawarkan Asuransi Kesehatan Kumpulan dan di akhir tahun 2015 ARI telah mendirikan Unit Usaha Asuransi Syariah yang berfokus pada penjualan produk asuransi syariah seperti Asuransi Kendaraan Bermotor Syariah, Asuransi Kebakaran Syariah, Asuransi Kecelakaan Diri Plus Pemutusan Hubungan Kerja, Asuransi Kecelakaan Diri Perjalanan Umroh, Asuransi Kesehatan Syariah, Asuransi Pembiayaan Multiguna Syariah, dan Asuransi Gempa Bumi Syariah.          

Selama dua dekade, ARI telah melayani lebih dari satu juta nasabah di seluruh Indonesia. Hal tersebut tidak terlepas dari semangat kami untuk terus berinovasi dalam mengembangkan produk serta meningkatkan kualitas layanan. Hal hasil, ARI telah mendapatkan banyak penghargaan dari berbagai kategori seperti Indonesia Insurance Customer Choice Award dari Warta Ekonomi, Best Insurance Awards 2021 dari Majalah Investor dan masih banyak lagi.

Melalui pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan dengan dukungan 4 Kantor Cabang (Bandung, Surabaya, Medan dan Batam), 5 Kantor Perwakilan (Pekanbaru, Serpong, Makassar, Cikarang dan Semarang), serta lebih dari 3000 jaringan provider (Klinik, Rumah Sakit dan Bengkel) yang tersebar di seluruh Indonesia merupakan bentuk upaya kami untuk dapat terus memahami kebutuhan serta harapan seluruh nasabah.

Hingga akhir tahun 2022, ARI memiliki aset sebesar Rp 775.847.613.199 dengan modal sendiri Rp 50.000.000.000 dan total pelanggan untuk asuransi kesehatan sebanyak 328.188 peserta sedangkan untuk asuransi kendaraan bermotor dan asuransi lainnya sebanyak 618.296 pemegang polis.

 

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi:

PT ASURANSI RELIANCE INDONESIA

Jl. Pluit Sakti Raya No. 27AB, Pluit, Penjaringan

Jakarta 14450, Indonesia

E-mail: compliance.ari@reliance-insurance.com

U.p.: Siti Masitoh (Telephone:  +62-21 661 7768 Ext. 222)