Jakarta – Pada hari Jumat, 23 September 2022, dalam sehari Reli Monic mengunjungi 2 (dua) tempat sekaligus. Reli Monic ke Klinik Viva Medika Cikarang dan PT Kojin Indonesia. Terutamanya, kunjungan Reli Monic ini merupakan salah satu layanan yang disediakan oleh PT Asuransi Reliance Indonesia (ARI).
Reli Monic merupakan Mobile Clinic pertama yang memberikan fasilitas pelayanan USG 2D/3D/4D dan konsultasi kehamilan secara gratis bagi seluruh peserta Asuransi Kesehatan Reliance. Reli Monic juga menyediakan konsultasi dokter umum yang membantu peserta ARI untuk melakukan konsultasi penyakit mereka.
Ada banyak cara, untuk mendapatkan layanan Reli Monic, yaitu :
Pertama-tama, Reli Monic ke Viva Medika Cikarang. Peserta yang sudah booking, datang langsung ke lokasi Reli Monic untuk pemeriksaan USG kehamilan. Peserta melakukan pendaftaran/booking pada aplikasi ReliDoc sesuai ketersedian jadwal di aplikasi. Tim Reli Monic akan melakukan konfirmasi ke peserta terkait jadwal, setelah peserta menyetujui jadwal, maka Reli Monic akan dilakukan sesuai jadwal yang diberikan.
Pelayanan Reli Monic di Viva Medika Cikarang pada pukul 09.30-11.30, dengan 3 peserta dari PT Linfox Logistik Indonesia, PT Fedex Internasional Indonesia, dan PT Chemco Harapan Nusantara.Klini
Layanan Konsultasi Dokter Umum – Reli Monic di PT Kojin Indonesia
Selanjutnya, kunjungan Reli Monic ke PT Kojin Indonesia. Tim Reli Monic menawarkan ke Person-in-charge (PIC) perusahaan, apabila PIC sudah setuju dan sudah mengisi formulir maka akan dibuatkan jadwal kunjungan oleh tim Reli Monic. Dan bila sudah dikonfirmasi oleh PIC terkait jadwal, maka pelayanan Reli Monic dilakukan sesuai jadwal.
Kunjungan kedua ini, dilakukan pada pukul 13.30-16.00, dengan 14 peserta. Untuk kunjungan ini sendiri acara yang dilakukan merupakan konsultasi dokter umum secara gratis kepada peserta ARI, lalu melakukan sosialisasi kepada peserta perihal ReliDoc, sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman cara mendownload dan registrasi aplikasi ReliDoc.
Kedua acara sendiri sukses, dalam memberikan layanan yang prima kepada peserta ARi, dari pengecekan USG Kehamilan di Viva Medika Cikarang, hingga konsultasi dokter umum dan sosialisasi ReliDoc di PT Kojin Indonesia.
Untuk ke depannya, Reli Monic akan terus berkembang untuk dapat membantu memberikan pelayanan yang lebih prima kepada peserta Asuransi Reliance Indonesia.
PT ASURANSI RELIANCE INDONESIA
Jl. Pluit Sakti Raya No. 27AB
Jakarta 14450, Indonesia
T. +62-21 661 7768
F. +62-21 666 75075
hotline@reliance-insurance.com
hotline.general@reliance-insurance.com
Instagram : instagram.com/asuransireliance/
Facebook : facebook.com/asuransireliance.official
Linked In : linkedin.com/company/pt-asuransi-reliance-indonesia-official
Tik Tok : tiktok.com/@reliance_indonesia
Youtube : youtube.com/AsuransiRelianceIndonesia