Tips Anak Tetap Sehat, Tinggi dan Berat Badan Sesuai Usianya

Tips Anak Tetap Sehat Tinggi dan Berat Badan Sesuai Usianya

ReliDoc – Jakarta. Anak susah makan? Apakah berbahaya? Apa tips makanan bergizi untuk menambah berat badan anak usia sekolah? Yuk simak tips anak tetap sehat, tinggi dan berat badan sesuai usianya pada artikel ini!

Tips Anak Tetap Sehat

Sebagai orangtua pasti khawatir jika berat badan anak susah naik. Padahal Bunda wajib tahu bahwa anak usia sekolah sangat membutuhkan gizi yang seimbang untuk mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang optimal di usianya. Umumnya berat badan anak susah naik karena tidak nafsu makan atau makanannya kurang mencukupi kebutuhan nutrisinya.

Fakta lainnya, anak yang tidak memenuhi perkembangan Angka Kecukupan Gizi (AKG) dapat menurunkan tingkat kecerdasan anak, tinggi yang kurang (pendek), kurus atau berisiko terkena penyakit degenerative, seperti diabetes, jantung, dan hipertensi. Wah bahaya sekali ya Bun, maka dari itu Bunda perlu paham betul pentingnya memberikan makanan yang bergizi seimbang untuk penambah berat badan anak dan untuk meningkatkan kualitas belajar anak!

Mari kita simak beberapa tips yang bisa Bunda lakukan agar anak tetap sehat dan tinggi serta berat badan anak sesuai usianya :

1. Makan dengan Gizi Seimbang

Agar berat badan dan tinggi badan anak ideal di usianya terutama di masa sekolah, Bunda jangan sampai luput melanjutkan pemberian nutrisi yang optimal dari makanan yang bernilai gizi tinggi. Beberapa zat  gizi yang berperan penting menambah berat dan tinggi badan anak adalah kalsium, vitamin D, protein, lemak baik dan mineral.

Semua jenis nutrisi ini idealnya harus dikonsumsi secara seimbang agar manfaatnya optimal untuk menambah berat badan dan tinggi badan anak dengan mengikuti prinsip :

  • Tepat Jenis

Seperti, porsinya sesuai dengan slogan “ISI PIRINGKU” setiap kali makan untuk anak seperti gambar di atas, piring saji anak terbagi menjadi 3 bagian. Yakni 1/3 bagian Karbohidrat kompleks (nasi,roti gandum, pasta, kentang,ubi), 1/3 bagian protein (daging, ikan, ayam, telur, produk susu, serta kacang-kacangan) dan 1/3 bagian sayur dan  buah.

  • Tepat Jumlah

Penting memberikan jumlah makanan sesuai dengan kebutuhan anak ya Bun. Jika diperlukan tingkatkan porsi makan anak dalam setiap waktu makan untuk menambah asupan kalori sekitar 500 kkal perhari sesuai dengan rekomendasi Kementerian Kesehatan untuk mendukung penambahan berat badan anak. Tahukah bahwa Bunda juga bisa memberikan camilan sehat di antara makanan utama loh.

  • Tepat Jadwal

Hal penting yang juga harus diperhatikan dalam memberikan makanan pada anak, ialah jadwal yang teratur dan tidak berubah-ubah. Bila anak sudah terbiasa makan tiga kali sehari maka jangan mengubahnya dan jika anak sudah terbiasa makan jam 7 pagi maka jangan mengubah jam makannya. Hal ini akan mengganggu jam biologis anak dan dapat memicu picky eater.

2. Variasikan Piring Makan Anak

Anak yang susah makan mungkin perlu variasi menu dalam piring makan anak. Agar tetap menjaga anak tertarik dengan makanan tanpa merasa bosan, Bunda perlu coba sajikan menu berbeda setiap hari dengan aneka ragam jenis dan warna yang tentunya tidak melupakan kandungan nutrisi yang cukup.

Berikut contoh menu makan sehari untuk anak yang dapat Bunda simak ya!

  • Sarapan Sehat juga simple untuk si Kecil yang dapat Bunda buat seperti : Roti gandum selai madu/roti panggang alpukat madu, nasi telur omelet (daging, sayur).
  • Menu bekal anak : Nasi kepal isi Ayam.
  • Cemilan Sore : Sebagai pilihan minuman tinggi kalori dan kalsium cocok dijadikan sebagai cemilan seperti Smooties Pisang dengan tambahan yoghurt.
  • Makan Malam : Nasi, bola-bola daging, tempe goreng, sayur bayam dan buah naga.
  • Kurangi konsumsi makanan tinggi Gula, Garam dan Lemak tidak sehat seperti jajanan kekinian yang kini banyak beredar di masyarakat.

3. Waktu Tidur dan Aktivitas Fisik yang Cukup

Selain memperhatikan pilihan makanan, Bunda juga perlu memperhatikan kualitas tidur dan aktivitas fisik anak. Tidur yang cukup membantu mengatur nafsu makan, dan aktifivitas fisik yang cukup sesuai usia, dapat mencegah pengeluaran kalori yang berlebih, meningkatkan kekuatan otot dan mendukung pertumbuhan dan tentunya meningkatkan kualitas belajar anak!

Penutup

Itulah beberapa tips agar anak tetap sehat, tinggi dan berat badan sesuai usianya yang dapat Bunda terapkan. Namun, jika berat badan dan tinggi badan anak masih tidak kunjung naik, Bunda jangan ragu untuk konsultasi ke dokter ya!

Bagi peserta Asuransi Reliance, dapat menggunakan Aplikasi ReliCare untuk konsultasi dengan dokter perihal keluhan yang dialami. Nikmati fasilitas telemedicine ReliDoc 24/7 secara gratis di aplikasi ReliCare. Yuk langsung download aplikasi ReliCare, kini tersedia di Google Play dan juga App Store.

ReliCare One stop solution mobile app, kemudahan informasi dalam genggaman.

Sumber Artikel Tips Anak Tetap Sehat, Tinggi dan Berat Badan Sesuai Usianya

Intan. Akses pada 2024. 11 Cara agar Anak Cepat Gemuk dan Tinggi
Galih. Akses pada 2024. Makanan Penambah Berat Badan anak yang Enak Bergizi
TheAsianParents. Akses pada 2024. 4 Sehat 5 Sempurna Bukan Cara yang Benar Memberi Makan Anak
YouIndonesia. Akses pada 2024. Pedoman Bekal Sehat Anak Berdasarkan “Isi Piringku”

Ditinjau oleh:

Bagikan Artikel Ini

Share on whatsapp
WhatsApp
Share on facebook
Facebook
Share on linkedin
LinkedIn