ReliDoc – Jakarta. Kulit kaki mengeras dan nyeri saat berdiri lama akibat kapalan. Walaupun tidak tergolong masalah kulit yang serius. Namun kapalan yang disertai rasa sakit harus diwaspadai. Bagaimana cara untuk memulihkan kaki kapalan? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Pada umumnya, kapalan atau callus merupakan masalah kulit yang cukup umum. Kapalan pada kaki timbul oleh tekanan atau gesekan secara terus-menerus pada kaki, terutama pada tumit dan jari kaki. Kondisi ini ditandai dengan kulit yang mengeras, menebal, dan bertekstur kasar. Pastinya, memulihkan kaki yang kapalan membutuhkan perawatan yang tepat dan konsisten.
Berikut ini adalah beberapa cara untuk memulihkan kaki yang kapalan:
Pertama-tama, rendam kaki yang kapalan dalam air hangat selama sekitar 15-20 menit. Faktanya, air hangat membantu melunakkan kulit kapalan dan membuatnya lebih mudah untuk diatasi.
Setelah merendam kaki, gunakan batu apung atau alat pengerik khusus untuk menggosok perlahan area kapalan dan mengangkat sel-sel kulit mati. Pastikan untuk melakukannya dengan lembut agar tidak menyebabkan luka.
Selanjutnya, setelah mengatasi kapalan dengan langkah di atas, oleskan krim pelembap atau lotion pada kaki secara teratur. Pelembap membantu menjaga kelembapan kulit dan mencegah kapalan baru terbentuk.
Pastikan untuk menggunakan alas kaki yang sesuai dan nyaman untuk mengurangi tekanan dan gesekan berlebihan pada kaki.
Pilih kaos kaki yang terbuat dari bahan lembut dan tidak mengiritasi kulit untuk menghindari gesekan berlebihan.
Tentu saja, dengan melakukan peregangan kaki secara teratur untuk menjaga fleksibilitas dan elastisitas kulit serta otot kaki.
Lebih dari pada itu, beberapa lotion mengandung AHA (asam alfa hidroksi) atau urea yang dapat membantu menghilangkan kulit mati dan merangsang pertumbuhan kulit baru.
Namun, jika kapalan parah atau terjadi luka. Sebaiknya gunakan perban steril untuk melindungi area tersebut agar tidak terkena kuman dan kotoran.
Berikut adalah kebiasaan yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kaki kapalan:
Itu dia penjelasan mengenai cara untuk memulihkan kaki kapalan. Jika kapalan terus berlanjut atau menyebabkan rasa sakit yang berkepanjangan, konsultasikan dengan dokter atau ahli perawatan kaki untuk mendapatkan saran dan perawatan yang tepat. Kapalan pada kaki bisa kambuh jika tidak dirawat dengan baik atau jika penyebab utamanya tidak diatasi. Dengan perawatan dan pencegahan yang tepat, Anda dapat membantu kaki untuk pulih dan mencegah kapalan baru terbentuk.
Bagi peserta Asuransi Reliance, dapat menggunakan Aplikasi ReliDoc untuk konsultasi dengan dokter perihal keluhan yang dialami. Nikmati fasilitas telemedicine “Chat Dokter” 24/7 secara gratis di aplikasi ReliDoc. Yuk langsung download aplikasi ReliDoc, kini tersedia di Google Play dan juga App Store.
ReliDoc One stop solution mobile app, kemudahan informasi dalam genggaman.
NHS. Akses pada 2023. Corns and calluses.
Idahofoot. Akses pada 2023. Why You Should Be Concerned About Calluses on Your Feet.
Mount Sinai. Akses pada 2023. Corns and calluses Information.
Ditinjau oleh: dr. Stevent
Bagikan Artikel Ini