Kenali Gejala Alzheimer Sejak Dini!

Kenali Gejala Alzheimer Sejak Dini!

ReliDoc – Jakarta. Penyakit yang timbul karena adanya kerusakan pada fungsi otak dan sering kali terjadi pada orang usia lanjut. Namun penyakit ini juga bisa menyerang orang usia muda. Yuk, kenali gejala alzheimer sejak dini pada artikel berikut ini!

Apa itu Alzheimer?

Alzheimer adalah penyakit neurodegeneratif yang paling umum dan merupakan bentuk umum dari demensia. Penyakit ini mengganggu fungsi otak yang mempengaruhi memori, pikiran, perilaku, dan kemampuan sehari-hari. Biasanya, penyakit Alzheimer berkembang secara perlahan-lahan seiring berjalannya waktu dan umumnya terjadi pada usia lanjut, meskipun ada juga kasus Alzheimer awal yang dapat terjadi pada usia yang lebih muda.

Ciri dan Gejala

Berikut ciri-ciri dan gejala Alzheimer yang umum terjadi, seperti:

  1. Masalah memori yang semakin memburuk, terutama dalam mengingat informasi baru, mengingat nama orang, atau kejadian yang baru-baru ini terjadi.
  2. Kesulitan berpikir dan memproses informasi dengan cepat.
  3. Perubahan perilaku dan suasana hati, seperti kebingungan, kecemasan, kehilangan minat, atau perubahan kepribadian.
  4. Kesulitan dalam menjalankan tugas-tugas sehari-hari yang biasa mereka lakukan, seperti mengurus keuangan, berpakaian, atau memasak.
  5. Kesulitan berkomunikasi secara efektif, seperti mengalami kesulitan dalam menemukan kata-kata yang tepat atau mengikuti percakapan.
  6. Kehilangan orientasi, seperti kesulitan mengenali tempat yang familiar atau lupa tentang tanggal, waktu, atau musim.

Penyebab

Faktanya, penyebab pasti Alzheimer belum dapat kita ketahui pastinya. Namun penyakit ini terjadi ketika otak tidak berfungsi dengan baik, dan hal tersebut menyebabkan neuron atau sel otak kehilangan komunikasi dan mati. Setidaknya, ada dua protein otak yang menjadi penyebab utama penyakit Alzheimer, yaitu:

  1. Plak beta Amyloid, yang merupakan akumulasi proterin yang memiliki efek toksik yang dapat mengganggu komunikasi antar sel otak.
  2. Neurofibrillary Tangles, adalah protein yang berperan dalam mengangkut nutrisi ke sel-sel otak. Jika tidak diselaraskan dengan baik, dapat mengganggu proses penyaluran nutrisi dan menimbulkan efek toksik pada sel-sel otak.

Berikut beberapa faktor risiko lainnya yang berpengaruh terhadap perkembangan penyakit ini, seperti : 

  • Faktor genetik,
  • Usia lanjut,
  • Riwayat penyakit kardiovaskular,
  • Faktor lingkungan, dan
  • Pola hidup yang tidak baik.

Pengobatan

Lebih lanjut, untuk pengobatan penyakit alzheimer, untuk saat ini belum ada obat yang dapat menyembuhkan Alzheimer secara menyeluruh. Namun, ada beberapa pengobatan yang tersedia untuk membantu mengelola gejala dan memperlambat kemajuan penyakit, seperti:

  1. Penggunaan obat-obatan seperti inhibitor enzim cholinesterase dan memantapkan pengobatan yang lebih baru seperti inhibitor beta-amyloid dan modulator reseptor NMDA.
  2. Terapi perilaku dan pengobatan pendukung juga dapat digunakan untuk membantu mengelola gejala dan meningkatkan kualitas hidup penderita.

Pencegahan

Berikut ada beberapa langkah yang dapat kita ambil untuk pencegahan alzheimer atau mempertahankan kesehatan otak yang baik, yaitu:

  1. Menjaga pola makan sehat.
  2. Berolahraga secara teratur.
  3. Menjaga tekanan darah dan kolesterol dalam batas normal.
  4. Berhenti merokok.
  5. Menjaga sosial dan aktivitas mental yang aktif.
  6. Menghindari cedera kepala yang berat.

Hal yang terpenting, untuk berkonsultasi dengan dokter. Jika mengalami gejala Alzheimer atau memiliki kekhawatiran tentang risiko Alzheimer, agar penderita dapat segera mendapatkan perawatan yang baik.

Bagi peserta Asuransi Reliance, dapat menggunakan Aplikasi ReliDoc untuk konsultasi dengan dokter perihal keluhan yang dialami. Nikmati fasilitas telemedicine Chat Dokter 24/7 secara gratis di aplikasi ReliDoc. Yuk langsung download aplikasi ReliDoc, kini tersedia di Google Play dan juga App Store.

ReliDoc One stop solution mobile app, kemudahan informasi dalam genggaman.

Sumber Artikel Kenali Gejala Alzheimer Sejak Dini!

Mayo Clinic. Akses pada 2023. Alzheimer’s disease.
Alzheimer’s Association. Akses pada 2023. What is Alzheimer’s Disease?
Cleveland Clinic. Akses pada 2023. Alzheimer’s Disease.

Ditinjau oleh: dr. Vanesha Cicilia

Bagikan Artikel Ini

Share on whatsapp
WhatsApp
Share on facebook
Facebook
Share on linkedin
LinkedIn